KINERJA PELAYANAN ADMINISTRASI DALAM PENGURUSAN SURAT IZIN MENGEMUDI (SIM) DI KEPOLISIAN RESOR (POLRES) PALOPO
DOI:
https://doi.org/10.35914/ilagaligo.1945Keywords:
Kinerja, Pelayanan, Surat Izin Mengemudi (SIM)Abstract
Kajian tentang kinerja pelayanan publik saat ini sangat penting dibuat sebagai dasar bagi Perumusan kebijakan tentang pengembangan kinerja birokrasi. Oleh karena itu, penilaian kinerja pelayanan publik hendaknya dilakukan secara komperehensif dengan menggunakan indikator yang melekat pada pemberi layanan publik dan juga dari indikator yang melekat pada pengguna jasa layanan publik.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kinerja Pelayanan Administrasi Dalam Pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM) Di Kepolisian Resor (Polres) Palopo. Teori yang digunakan pada penelitian ini adalah teori kinerja yang dikemukan oleh Agus Dwiyanto(2006). Dengan indikator yang digunakan untuk menilai kinerja pelayanan administrasi dalam pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Polres Palopo yaitu produktivitas, kualitas layanan, responsivitas, responsibilitas, dan akuntabilitas. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dimana teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancarra, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kinerja pelayanan administrasi dalam pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Polres Palopo telah berjalan dengan efektif. Dimana masyarakat merasa puas dengan pelayanan Polres Palopo serta Polres Palopo yang melaksanakan pelayanan sudah sesuai dengan peraturan-peraturan.References
Agus Dwiyanto. 2006. Mewujudkan Good Governance Melalui Pelayanan Publik. Pustaka Pelajar. Yogyakarta.
Armstrong, M. and Baron, A. 1998. Performance Management – The New Realities. London: Institute of Personnel and Development
Atik,dan Ratminto. 2005. Manajemen Pelayanan, disertai dengan pengembangan model konseptual, penerapan citizen’s charter dan standar pelayanan minimal. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
H. Lovelock Christoper & Laurent K. 2005. Wright, Manajemen Pemasaran Jasa, PT Indeks Kelompok Gramedia, Jakarta.
Inu Kencana Syafiie. 2006. Ilmu Administrasi Publik, Jakarta: Rineka Cipta
Kusriyanto, Bambang. 1986. Meningkatkan Produktivitas Karyawan. Jakarta: PT Pustaka Binaman
Lovelock, Christopher, & Lauren Wright. 2002. Principles Of Service Marketing And Management And Management 2 nd, New Jersey: Pearson Education International.
Miles, Huberman. 1992. Analisis Data Kualitatif. Jakarta : Universitas Indonesia UI-Press
Osborne, David and Peter Plastrik. 1997. Memangkas Birokrasi, Lima Strategi Menuju Pemerintahan Wirausaha, Lembaga Manajemen PPM, Jakarta.
Sinambela, Lijan Poltak. 2006. Reformasi Pelayanan Publik. Jakarta: Bumi Aksara
Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta
Sukandarrumidi. 2002. Metode Penelitian. Yogyakarta : Gadjah Mada University Press.
PERUNDANG-UNDANGAN MENPAN Nomor 81 tahun 1993
Pasal 1 ayat 7 Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2009
Pasal 1 ayat 9 Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2009
Pasal 13 Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002
Pasal 5 ayat 1 Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002
Pasal 5 Undang-Undang No. 25 Tahun 2009
Pasal 77 ayat 1 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009
Undang-Undang Nomor.25 Tahun 2009


