Pendampingan Pembuatan Dan Pengemasan Frozen Food Pada Ibu Rumah Tangga

Main Article Content

Kiki Kristiandi
Diah Mahmuda
Nurul Fatimah Yunita
Maryono Maryono

Abstract

Frozen food atau olahan pangan beku merupakan pangan praktis dan digemari oleh semua kalangan masyarakat. Keunggulan dari frozen food yaitu memiliki umur simpan yang lama, proses pembuatannya yang mudah dan juga proses untuk memasaknya cukup singkat. Frozen food merupakan salah satu pergeseran pola konsumsi akibat gaya hidup. Tujuan dilakukannya pendampingan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman ibu rumah tangga dalam pengolahan pangan dan dapat pula menjadi sebuah solusi pemberian makanan pada rumah tangganya, selain itu pula dapat menjadi sebuah peluang usaha untuk dapat dikembangkan. Peserta dalam pendampingan ini merupakan ibu rumah tangga yang berjumlah 16 peserta. Teknik pengambilan peserta ini adalah dengan melakukan penyebaran brosur pelatihan pada masyarakat dan selanjutnya mendaftar melalui online kemudian dibentuk group whatsup agar memudahkan dalam berkomunikasi dan berbagi informasi satu dengan yang lain. Kegiatan lain yang dilakukan diberikan pula teknik pengemasan dengan menggunakan sealer. Jenis kemasan yang diguanakan dalam pendampingan ini adalah plastik Polipropilena (PP), untuk memudahkan proses dibuatkan pula buku panduan dalam pengolahan frozen food. Berdasarkan hasil yang didapatkan selama pendampingan dengan menggunakan metode wawancara langsung bahwa ibu rumah tangga tertarik dan antusias dalam pembuatan frozen food. Untuk pemahaman frozen food pada ibu rumah tangga dikategorikan baik (87%), sedangkan sisanya (13%) tidak baik. Namun peserta tidak pernah melakukan olahan frozen food. Pendampingan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap pemahaman ibu rumah tangga untuk membuat pangan sehat dan mudah dalam pembuatannya, selain itu pula dapat membuka peluang usaha rumah tangga agar memberikan pendapatan lebih.

Article Details

Section

Articles

References

Adinda, T., Mukson, M., & Prasetyo, E. (2021). Keputusan Konsumen dalam Pembelian Chicken Nugget di Kota Semarang. Jurnal Agrisocionomics Fakultas Peternakan Universitas Diponegoro.

Atik. (2021). Analisis Bisnis Dan Tren Konsumsi Masyarakat Kabupaten Bangkalan Terhadap Frozen Food Pada Masa Pandemi Covid 19. AKUNTABILITAS: Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Ekonomi, 14(1), 52–68. https://doi.org/10.35457/akuntabilitas.v14i1.1599

BPOM. (2021). Pedoman Cara Pengolahan dan Penanganan Olahan Beku Yang Baik. s. In Badan Pengawas Obat dan Makanan (Issue April).

Fidziah. (2020). Strategi Pemasaran Frozen Food pada masa Pandemi Covid 19 di Kota Serang. Jurnal Ekonomi dan Publik. Vol. 16 No. 2.

Mulyaningsih, E., & Ramadhani, Y. (2019). Pengaruh Kualitas Produk , Harga Dan Word Of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Produk Kibif ( Studi Kasus Pada Karyawan Pt . Mattel Indonesia ). Jurnal Ilmiah Manajemen Pemasaran, 1.

Narkotika, D. O. U. (1987). Jurnal Legal Vol. 3, No. 1, Desember 2020. P-ISSN. 3(1), 1–18.

Putri, S. A., Diana, N., & Tamami, B. (2021). Faktor-faktor yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen dalam Pembelian Frozen Food di UD Mitra Abadi Kecamatan Maduran Kabupaten Lamongan. Factors that Influence Consumer Behavior in Purchasing Frozen Food at UD Mitra Abadi Maduran District Lamongan Regency ABSTRACT Permintaan dan Penawaran Frozen Food di UD Mitra Abadi. 2, 239–254.

Rahardjo, C. R. (2016). Faktor yang menjadi preferensi konsumen dalam membeli produk frozen food. Jurnal Manajemendan Start-Up Bisnis, 1(1), 32–43.

Rika, D., & Purba, T. (2019). Konsumen Dalam Pembelian Frozen Food Di Kota Batam.

Shintarani, E. D. (2018). Pengaruh Promosi Produk Seafoodking terhadap Brand Awareness Produk. Nyimak (Journal of Communication), 1(2), 209–220. https://doi.org/10.31000/nyimak.v1i2.484

Yunitasari, F. I., Bahruddin, M., & Dewanto, T. H. (2014). Perancangan Media Promosi Diva Snack Frozen Food Sebagai Upaya Meningkatkan Brand. Jurnal Art Nouveau, 2(1), 9–16. https://jurnal.dinamika.ac.id/index.php/ArtNouveau/article/download/371/193.