Rancang Bangun Sistem Point of Sales untuk Perkasa Glassindo Berbasis Laravel Framework

Authors

  • Alif Badran Universitas Andi Djemma
  • Muhlis Muhallim Universitas Andi Djemma
  • Solmin Paembonan Universitas Andi Djemma

Keywords:

Point of Sales, Laravel, Waterfall, Black Box, Database

Abstract

Aplikasi Point of Sales (POS) dirancang untuk mempermudah transaksi dan pengelolaan data bisnis. Penelitian ini mengembangkan aplikasi POS menggunakan framework Laravel untuk mengoptimalkan penggunaan PHP. Perkasa Glassindo, perusahaan perdagangan kaca dan aluminium di Kota Palopo, masih menggunakan pencatatan manual yang berisiko kehilangan data penting. Aplikasi ini membantu mengelola transaksi, stok barang, dan gudang secara terintegrasi dengan database, sehingga informasi lebih aman dan mendukung peningkatan usaha. Pengembangan sistem menggunakan model Waterfall dan pengujian Black Box. Hasil penelitian menunjukkan: (1) aplikasi dibangun dengan Laravel 8, Visual Studio Code, dan dirancang menggunakan UML; (2) terdapat dua jenis pengguna, yaitu admin dan kasir, masing-masing dengan fitur yang mendukung efektivitas kerja; (3) penggunaan database meningkatkan pengelolaan data dan mengurangi risiko kehilangan informasi dibandingkan metode manual

Published

2025-05-15

Issue

Section

Articles