Pembuatan “Golla-Golla Mammis Phs” Berbagai Rasa Pada Kelompok Ibu- Ibu Rumah Tangga

Main Article Content

Besse Qurani
Syamsidah Syamsidah
Ratnawati T
Kasdy Kadir
Fitry Purnamasari
Rezal Hadi Basalamah

Abstract

Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, memiliki potensi besar dalam pengolahan bahan lokal seperti gula aren dan kelapa menjadi produk khas daerah. Namun, kurangnya inovasi dan keterampilan masyarakat, khususnya kelompok ibu-ibu rumah tangga, dalam memanfaatkan bahan lokal ini menjadi kendala dalam pengembangan usaha berbasis kuliner. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada ibu-ibu rumah tangga di Kecamatan Wonomulyo dalam memproduksi Golla-Golla Mammis PHS dengan inovasi rasa dan pengemasan yang menarik. Pelatihan ini dilaksanakan melalui beberapa tahapan, yaitu persiapan lokasi, sosialisasi, pelatihan dan pendampingan, serta monitoring dan evaluasi. Metode yang digunakan mencakup demonstrasi, diskusi, dan praktik langsung oleh peserta. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa peserta mampu menguasai teknik pembuatan Golla-Golla Mammis PHS dengan variasi rasa seperti cokelat, pandan, dan kacang. Produk yang dihasilkan memiliki kualitas lebih baik dari segi rasa, tekstur, dan daya tahan, serta dikemas dengan menarik untuk meningkatkan nilai jual. Kegiatan ini berhasil meningkatkan keterampilan teknis, kreativitas, dan produktivitas ibu-ibu rumah tangga dalam menghasilkan produk bernilai ekonomi tinggi. Selain membuka peluang usaha kecil, kegiatan ini juga berkontribusi dalam pelestarian kuliner tradisional dengan sentuhan inovasi modern. 

Kata Kunci: Pengabdian, Golla-Golla, Mammis, Ibu Rumah Tangga

Article Details

Section

Articles

References

Dewi, I. D. A. V. P. (2023). Pemberdayaan Kelompok Wanita (Pkk) Dalam Pembuatan Inovasi Makanan Berbahan Dasar Komoditi Lokal Masyarakat Desa Kenderan. Sewagati, 2(2), 1–5. https://doi.org/10.59819/sewagati.v2i2.3104

Djuarni, W. (2023). Strategi Produk Berbasis Kearifan Lokal. Jurnal Riset Inspirasi Manajemen Dan Kewirausahaan, 7(1), 35–43. https://doi.org/10.35130/jrimk.v7i1.394

Inayah, A. N., Haryono, I., & Padapi, A. (2024). DIVERSIFIKASI PRODUK PANGAN LOKAL DALAM MENUNJANG KETAHANAN PANGAN NASIONAL ( PEMBUATAN BROWNIES TEPUNG UBI JALAR ). SABANGKA ABDIMAS: Jurnal Pengabdian Masyarakat Sabangka, 3(06), 188–210.

Iznilillah, W., Kardaya, D., & Haris, H. (2022). Pendampingan Desain Kemasan Produk Keripik Moring di UMKM Banjarwangi-Bogor. Jurnal Ilmiah Pangan Halal, 4(1), 40–46. https://doi.org/10.30997/jiph.v4i1.9830

Kusumawati, D. N. I., Kusumah, W. I., & Wibisono T, R. W. (2022). Analisis Desain Kemasan Produk Umkm Makanan Tradisional Lemper Berbahan Alami Memiliki Daya Tarik Dan Ketahanan Mutu Produk. Jurnal Nawala Visual, 4(1), 41–49. https://doi.org/10.35886/nawalavisual.v4i1.340

Purbaningsih, Y., Rahman, I., Triani, N., Baba, S., Dagong, M. I. A., Naim, Z., Khasanah, A. U. N., Hatam, A., Rizal, M., & Sagista, A. (2023). Model Pengembangan Usaha Pada Pemberdayaan Masyarakat Pengolah Gula Aren Melalui Diversifikasi Produk Olahan Gula Aren Di Desa Lamondape Kecamatan Polinggona Kabupaten Kolaka. Jurnal Abditani, 6(2), 166–171.

Suharto, E. L. S., Kurnia, Y. F., & Ferawati, F. (2021). Pengaruh Penambahan Gula Aren (Arrenga pinnata Merr.) dengan Konsentrasi yang Berbeda pada Yogurt terhadap Total Asam Tertitrasi, pH, dan Total Bakteri Asam Laktat. Jurnal Peternakan Indonesia (Indonesian Journal of Animal Science), 23(3), 284. https://doi.org/10.25077/jpi.23.3.284-289.2021

Syahrial, Badollahi, M. Z., & Winowatan, W. J. (2022). GASTRONOMI: IMPLEMENTASI KUDAPAN TRADISIONAL BUGIS PADA INDUSTRI PERHOTELAN. In Thaughtful Indonesia : Jalan Gunung Rinjani, Kota Mandiri Tanjung Bunga, Makassar. http://repository.poltekparmakassar.ac.id/691/1/Book - Gastronomi Implemetasi Kudapan Tradisional Bugis Pada Industri Perhotelan.pdf

Wijayanti, A. R. Y., Idris, A. I., Ramli, M. A., & Arafat, A. (2024). Penguatan Petani Aren Melalui Penerapan Business Model Canvas di Desa Alu Polewali Mandar. ABDI MOESTOPO: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 7(1), 67–74. https://doi.org/10.32509/abdimoestopo.v7i1.3625